PENGUMUMAN MAGANG DI KOREA

Jum'at, 31 Januari 2020 00:00 WIB

Bersama ini kami dari International Korea Culture & Study ( IKC&S) Jakarta bekerjasama dengan Koperasi Plan 23, Koperasi Pertanian Pemerintah Korea Selatan Kota Jeung–eup Provinsi Jeollabuk do dalam rangka kerjasama luar negeri khususnya Indonesia dalam bidang pengembangan Pertanian, Perkebunan sayur dan buah, Pengolahan Pupuk Organik, Peternakan organic system SMART FARM kami bermaksud untuk mengundang kegiatan pelatihan selama 80 hari di Korea Selatan khusus mahasiswa aktiv S1 /S2 jurusan Pertanian, Peternakan, Pengolahan Hasil Pertanian
 
Kami berharap dari kegiatan ini kami dapat memperkenalkan ilmu yang dapat dipraktekan di Indonesia sehingga dari kegiatan tersebut akan timbul banyak keuntungan dari aspek pendidikan, teknologi, industry dan serapan tenaga kerja dalam bidang teknologi Pertanian dan Peternakan di Indonesia Koperasi Pertanian Pemerintah Korea Selatan yang akan melaksanakan dan mengawasi langsung dilapangan serta memfasilitasi program Pertanian dan perkebunan untuk berbagai jenis buah dan sayuran, dan Peternakan dengan memberikan fasilitas selama 80 hari sbb :
1. Tiket PP ( Jakarta – Incheon-Jakarta )
2. Tempat Tinggal
3. Konsumsi ( Makan dan minum )
4. Bantuan dana program untuk peserta dari Pemda sebesar USD 500
5. Sertifikat Program dari Pemda Prov. Jeollabukdo Korea Selatan
 
Para peserta hanya dikenakan biaya sebesar Rp 6.500.000 ( Enam Juta Lima Ratus Ribu Rupiah ) untuk pengurusan Dokumen dan Visa dimana dana ini akan bersifat HANGUS bilamana terjadi TOLAKAN VISA dari KEDUTAAN KOREA SELATAN di Jakarta
 
Catatan : Permohonan visa approval atau tolakan merupakan HAK OTORITAS Kedutaan Korea Selatan.
 
Info Selanjutnya dapat di download di SINI

Shared: